Jumat, 03 Februari 2012

Scan Klise Lama dengan DSLR

Iseng-iseng nyobain motret klise lama pake kamera :D


Alat yang dibutuhkan

1. Kamera DSLR

2. Lensa fix 50mm


4. Karton tebal

5. Lem



Cara membuat tabung dudukan klise 


· Pasang reversing ring di lensa 50mm, pasang lensa pada kamera, letakkan kamera pada meja, taruh obyek di depan lensa, lihat melalui viewfinder, geser2 obyek maju mundur untuk mendapatkan fokus yang tepat. Ukur jarak ujung lensa ke obyek yang sudah fokus. Tdk usah terlalu tepat,nanti bisa di adjust fokus lewat ring fokus pada lensa.


· Potong karton sesuai dengan jarak lensa ke obyek tadi, bikin tabung sesuai dengan besar lingkar mounting lensa.
 
· Bikin dudukan klise, sedapat mungkin pas dengan ukuran klise biar tdk bergoyang tapi tidak terlalu ketat biar mudah menggeser2 klise.

· Pasangkan tabung dudukan klise pada lensa.


·   Selesai, klise siap di foto.
 
Cara mengambil foto klise 


· Sebelum menjepret klise menghadap sumber cahaya, perlu diperhatikan hal-hal sebagai berikut :


- Perhatikan fokus, apakah sudah pas atau tidak dengan melihat garis batas foto pada klise. Putar2 fokus ring pada lensa sampai mendapatkan fokus yang tepat. Catat pada titik berapa fokus yg tepat didapat (kasus saya, fokus terbaik pada titik 1 m pada ring fokus lensa).


- Settingan White Balance (WB) diatur sesuai dengan lampu yang dipakai. settingan WB ini penting sekali agar warna foto setelah di invert tidak kebiru-biruan atau kekuning-kuningan. Dalam kasus saya (memakai lampu hemat energy 18watt, ditutup dengan kain tipis agar cahaya merata), settingan WB yang bagus pada 2500K (hasil foto terlihat keuunguan). Cobalah WB yang berbeda, buka photoshop, invert foto dengan cara yg saya jelaskan di bawah, pilih WB yg paling enak. Untuk klise hitam putih, tidak ada masalah dengan WB :)


- setingan warna pada kamera (Nikon D80) diatur sbb : menu|shooting menu|optimize image|custom kemudian set : image sharpening 0, tone compensation +2, Color mode adobeRGB, saturation 0, hue adjustment 0.


· Arahkan kamera ke sumber cahaya, lihat dari viewfinder, apakah klise sudah mendapatkan cahaya secara rata. Kalau belum, carilah sumber cayaha yang rata dan berwarna putih, lebih baik kalau punya softbox ;)


· Karena memakai reversing ring, setingan kamera all manual, atur speed dan ISO pada kamera, dan diafragma pada lensa, cari hasil yang terbaik.



Cara mengubah negatif menjadi positif


Buka file foto dari kamera dengan Adobe Photoshop, lakukan 3 langkah :

1. Klik image-adjustments-invert (Ctrl+I)

2. Klik image-auto tone (Shift+Ctrl+L)

3. Klik image-auto color (Shift+Ctrl+B)
 
Untuk banyak foto, langkah ini bisa disave menjadi actions, kemudian dijalankan dengan automate batch untuk 1 folder. 


Selesai. Tinggal di oprek sesuai selera deh... :)

3 komentar:

  1. kreatif banget mas.... makasih ngelmunya ... mulai oprekkk

    BalasHapus
  2. Misi gan, izin share ya...

    Canon Scanner Lide 120
    Price Rp 690.000

    Deskripsi :

    Tipe Scanner : Flatbed
    Metode Scan : CIS (Contact Image Sensor)
    Sumber Cahaya : LED 3 warna (RGB)
    Resolusi Optik*1 : 2400 x 4800dpi
    Resolusi yang Dapat Dipilih*2 : 25 - 19200dpi
    Ukuran Maksimal Dokumen : Kecepatan Tinggi USB 2.0
    Lingkungan pengoperasian : 10 - 90% RH (tidak ada kondensasi embun)
    Dimensi (L x D x T) : 250 × 370 × 40mm
    Berat Sekitar : 1.6kg

    Kunjungi web kami untuk produk lainnya



    Terimakasih :)

    BalasHapus